Babinsa Koramil 0826-11 Batumarmar Laksanakan Pendampingan Pembuatan Administrasi Kependudukan Bagi Warga Binaan

    Babinsa Koramil 0826-11 Batumarmar Laksanakan Pendampingan Pembuatan Administrasi Kependudukan Bagi Warga Binaan

    PAMEKASAN - Babinsa Koramil 0826-11 Batumarmar Serda Sulhan melaksanakan pendampingan kegiatan pembuatan administrasi kependudukan di Balai Desa Bujur Barat, Minggu (30/10/2022).

    Sebagai Babinsa Desa Bujur Barat Serda Sulhan turut membantu masyarakat yang belum mengerti dalam dalam proses administrasi.

    Serda Sulhan mengatakan bahwa, kegiatan ini berkat kerjasama Satgas TMMD Ke-115 yang sedang berlangsung di Desa Bujur Barat dengan Disdukcapil Kabupaten Pamekasan.

    "Kegiatan ini merupakan program dari Satgas TMMD Ke-115 Kodim Pamekasan yang sedang berlangsung di Desa ini dengan menggandeng Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Pamekasan, " ucapnya.

    "Adanya program ini dapat memberikan kemudahan kepada warga masyarakat Desa Bujur Barat dan sekitarnya untuk melaksanakan pembuatan KK, E-KTP dan Akta Kelahiran, "lanjutnya.

    "Adanya kemudahan ini saya berharap dapat dimanfaatkan semaksimal mungkin oleh warga, karena sebelumnya kita juga sudah melaksanakan sosialisasi pemberitahuan kepada warga melalui perangkat desa yang ada, " pungkasnya.

    pamekasan
    Makruf

    Makruf

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Masuk Desa, Koptu Hasan Basri Beri...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Masuk Dapur, Serma Safaat Sambagi...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Lulus S3 1,5 Tahun: Siapa Bilang Pendidikan Harus Lambat?
    Hendri Kampai: Kelulusan Bahlil adalah Inspirasi Suatu Pencapaian